Istilah widget seringkali disebut dalam blogosphere. namun sebenarnya apa sih widget itu ?
Definisi Widget, dalam istilah internet merupakan “kode portabel ( DHTML, JavaScript atau Adobe Flash ) yang dipasang/diletakkan pada suatu halaman web, yang memiliki fungsi tertentu dan menjadi suatu bagian dalam halaman web tersebut.”
Istilah atau penyebutan lain untuk Widget : gadget, badge, module, webjit, capsule, snippet, mini, flake, application, dll.
program widget biasanya dijalankan di satu server tertentu, dan anda sebagai pengguna cukup mengcopy paste suatu kode ( DHTML, JavaScript atau Flash ) kedalam halaman web anda. Jadi halaman web anda menampilkan “output” dari proses yang dijalankan di situs lain.
Untuk memahami lebih lanjut, ikuti penjelasan ini :
Program widget dijalankan oleh satu situs. katakanlah widget.com anda mempunyai blog, katakanlah blog.com. Lalu anda mengkopi kode widget dari widget.com dan anda pasang di blog.com. Nah, proses dari widget itu sendiri dijalankan di widget.com, namun ketika anda mengakses blog.com, anda akan melihat output dari proses yang dijalankan di widget.com di halaman blog.com
kalau anda pengguna aktif friendster, anda akan lihat slide foto di halaman profile teman anda yang ada tulisannya slide.com? nah, itu juga bisa di sebut widget. atau anda lihat di sidebar Blog ini ada kolom Blog Archive kolom itu juga widget. Tool Google Translate di samping kanan ini juga widget.
Itulah Sedikit Informasi mengenai apa itu Widget
No comments:
Post a Comment